Kebakaran Rumah Di Dsn. Krajan RT 02 RW 05. Ds. Tirto Kec. Salam
![]() |
Damkar Kabupaten Magelang Memadamkan Rumah Ibu Martinah yang Kebakaran ( Sumber Gambar ) |
Rumah yang terbakar adalah milik Ibu Martinah, Beruntung tidak ada korban dalam kebakaran ini, Saksi yang melihat kebakaran ini adalah Ibu Itdah. Di tafsir kerugian akibat kebakaran ini mencapai kurang lebih 10 Juta Rupiah.
Kronologi Kebakaran Rumah Ibu Martinah
![]() |
Damkar Kabupaten Magelang Memadamkan Rumah Ibu Martinah yang Kebakaran ( Sumber Gambar ) |
Pemilik Rumah (Ibu Martinah) sedang memasang menggunakan tungku, dan tidak disadari api menjalar pada tumpukan kayu bakar yang ada di dekat tungku dan menyebabkan sang jago merah pun merayap. Kemudian Saksi (Ibu Itdah) segera melaporkan kejadian itu kepada Damkar Kabupaten Magelang.
Damkar Kab. Magelang setelah mendapatkan laporan segera menuju lokasi untuk melakukan penanganan, dan dengan cepat api pun berhasil di padamkan dengan mengirimkan 3 Unit Mobil Pompa, Unit Rescue dan juga ambulance dan 3 rumah berhasil terselamatkan dari Amukan Api.
Instansi yang ikut terlibat adalah : Damkar Kabupaten Magelang, Polsek Salam, Koramil Salam.
![]() |
Damkar Kabupaten Magelang Memadamkan Rumah Ibu Martinah yang Kebakaran ( Sumber Gambar ) |
Buat sahabat InMagelang.com yang ada di daerah Kabupaten jika suatu saat melihat ada kebakaran jangan tunggu lama segera laporkan kepada Damkar Kabupaten Magelang.
. FB : Damkar KabMagelang.
. Fanepage : Damkar KabMagelang.
. IG : @damkar_kab_magelang.
.
Kantor Damkar Kab. Magelang (0293) 788213
Pos WMK Salam (0293) 5891995
Pos WMK Muntilan (0293) 5891985
Sumber Berita